Seiring dengan berjalannya waktu saat ini ada banyak sekali perangkat elektronik yang akan membuat si pengguna merasa nyaman, termasuk diantaranya adalah kunci pintu. Jika kunci pintu yang biasanya digunakan adalah kunci pintu biasa, maka coba cara yang satu ini.

Kunci Kevo adalah seperangkat alat keamaan yang sedang dibicarakan oleh banyak orang, dimana cara mengoperasikan kunci ini menggunakan jaringan Bluetooth. Dengan kata lain Anda dapat membuka dan mengunci pintu dengan menggunakan smartphone anda. Ketika anda hendak membuka atau mengunci pintu maka yang perlu Anda lakukan adalah mendekatkan ponsel pada pintu terutama pada kunci pintu. Jika tidak dekat, dikhawatirkan sinyal bluetooth tidak akan sampai dan pintu tidak akan terkunci.

Perangkat ini hanya untuk para pengguna platform iOS saja, karena pihak pengembang masih menganggap bahwa platform android masih belum dapat menjalankan program Kevo dengan baik. Namun bukan berarti bahwa di masa yang akan depan tidak akan ada kerja sama, karena saat ini pihak pengembang masih berusaha untuk menggunakan platform android 5.0 atau Lollipop untuk dapat mengoperasikan Kevo ini.

Keuntungan

Ada beberapa keuntungan yang akan kita dapatkan ketika menggunakan aplikasi Kevo ini. Yang pertama adalah rumah akan menjaid lebih aman karena adanya system keamanan yang canggih. Dengan sistem keamaan yang seperti ini, tentunya rumah tidak akan mudah dijarah oleh para penjahat. Anda dapat bepergian dengan nyaman. Keuntungan lainnya dnegan menggunakan aplikasi seperti ini adalah rumah menjadi sangat futuristic, dimana membuka dan mengunci pintu hanya menggunakan smartphone.

Kekurangan

Selain kelebihan ada juga kekurangan dari penggunaan aplikasi seperti ini, yaitu ketika smartphone hilang, atau sedang rusak tentu akan sulit untuk membuka pintu rumah. Untuk mengatasinya ada baiknya jika Anda menghubungi pihak kostumer service dari Kevo ini, sehingga kita masih mempunyai alternative lainnya untuk membuka pintu secara darurat.

Peralatan cannggih seperti ini tentu tidak mudah diaplikasikan oleh setiap orang, hanya beberapa orang yang mau mempelajari teknologi seperti ini saja yang akan dapat menjalankan perangkat seperti ini. Memang tidak sulit untuk mempelajari teknologi seperti ini.

Kecanggihan teknologi yang ada saat ini tentu akan sangat menguntungkan berbagai macam pihak, dan salah satunya adalah pintu dengan kunci otomatis, dengan menggunakan aplikasi dari smartphone. Jadi apakah Anda tertarik untuk menggunakan ini untuk rumah Anda? Di Amerika sendiri kunci Kevo seperti ini dibandrol dengan harga $ 199.

CV. Mitra Berkat Bersama adalah sebuah perusahaan yang bergerak dalam bidang penjualan mesin absensi sidik jari atau mesin absensi fingerprint, mesin absensi sidik jari murah dan akses kontrol pintu biometrik menggunakan deteksi sidik jari yang terbesar di Indonesia | Bergabung KLIK DISINI | 031-8274664 / 031-82516149 / 031-8477633 | Email : sales@mitraberkatbersama.com